Jumat, 08 Oktober 2010

Itu indah

oleh : christ dean

Bagai sungai
ketika sampan menyusuri gaib mimpi
menderas ke hilir
menembus kabut
menggapai lemah dunia lain

terjerembab dalam dunia
yg belum pernah ternyana
penuh merah purnama
kelilingi sekitarnya
dan kusadari...itu indah...

seakan terjadi cerah dunia selalu
bila sang empunya dunia itu
bersama...selalu bersama...
bahkan termiliki

setelah bermasa ku tunggu masa ini
akhirnya...hadir kembali
Wanita Itu...

0 comments:

Posting Komentar